-->

Tips Anti Galau Buat Kalian yang Ditinggal Nikah Mantan Terindah

fikriamiruddin.com - Pada suatu sore yang biasa, terlihat sesosok pemuda termenung di pojok posko siaga Covid-19 desa, sebut saja namanya Karjo. Lantas saya menegurnya “Kenapa kamu Jo? Kok kelihatan gelisah begitu, nggak seperti biasanya.”
Tips Anti Galau Buat Kalian yang Ditinggal Nikah Mantan Terindah

“Iya nih bro, baru saja kandas aku ini.” Begitu jawab Karjo. Tak lama berselang Karjo bercerita bahwa jalinan asmaranya selama kurang lebih 10 tahun bersama sang pacar yang kini sudah jadi mantan itu putus di tengah jalan.

Lebih lanjut Karjo mengungkapkan bahwa alasan sang mantan tidak bisa melanjutkan jalinan asmara dengan dirinya lantaran Karjo masih kuliah dan belum jelas masa depannya. Hingga kemudian mantan Karjo itu memilih menikah dengan om-om yang sudah mapan.

“Sabar Jo, kamu nggak sendirian, banyak juga kok orang yang kisah asmaranya lebih ngenes dari kamu.” Kataku sambil menenangkan Karjo. “Iya bro, mau bagaimana lagi? Nasi sudah jadi bubur.” Sahut Karjo.

Bercermin dari kisah Karjo, saya percaya bahwa banyak juga di antara kalian yang sempat melewati momen ditinggal nikah oleh sang mantan. Karena itu, dalam tulisan sederhana ini saya ingin membagikan tips yang mungkin bisa menguatkan kalian semua.

Agar kalian tetap tabah menjalani hidup dan memutuskan untuk tetap hidup meskipun tidak berguna hehe. Karena itu mari kita merayakan kehilangan bersama-sama, agar mantan-mantan terindah kalian itu menyesal seumur hidup.

Ada beberapa hal yang mungkin bisa kalian lakukan agar tidak diliputi gegana (gelisah, galau, merana), di antaranya sebagai berikut:

Baca Juga: Catat, Ini Hal yang Perlu Diperhatikan untuk Mengenal Diri Sendiri

1. Fokus pada Hidup Kalian Saat Ini

Kalau kata Karjo nasi sudah terlanjur menjadi bubur mau bagaimana lagi? Ya, kamu tak perlu menyesali masa lalu, yang sudah biarlah sudah, cukup dijadikan pelajaran saja. Sedih? Pasti, Menyesal? Sangat, Menyerah? Tak kan pernah.

Ya, kamu nggak boleh menyerah, kamu harus tetap semangat, jalan hidupmu masih panjang. Hidup nggak cuman tentang asmara saja bro. Fokus dengan hidupmu saat ini, lakukan yang terbaik, jangan sia-siakan waktumu demi masa depanmu kelak. Ya, kamu harus berhasil dan menjadi orang yang berguna.

2. Fokus pada Hal yang Membahagiakan

Ya, kamu adalah aktor dalam kisah hidupmu sendiri, dan kamu layak bahagia. Jangan samakan jalan hidupmu dengan kisah aktor sinetron di Indosiar yang selalu sedih, tertindas, dan selalu kalah. Saya pastikan kamu bukan itu, kamu harus jadi pemenang.

Setidaknya kamu harus menang melawan dirimu sendiri. Karena itu, fokuskan hidupmu pada hal-hal yang membuatmu bahagia. Misalnya mendaki gunung, menonton konser, menonton komedi, atau kalau boleh saya sarankan kamu subscribe kanal YouTube Kekeyi. Saya jamin kamu akan terhibur dan tentu saja bisa lebih bersyukur.

3. Fokus Menggali Potensi Diri

Untuk membuat mantanmu menyesal dan memberikan kesan bahwa dia salah telah meninggalkanmu, kamu harus sukses. Ya, setidaknya kamu harus sukses sesuai dengan versi terbaikmu.

Kamu boleh gagal dalam hal asmara, namun bukan berarti juga gagal dalam hal yang lain. Karena itu, fokuslah dengan bidang yang kamu minati saat ini. Kalau bisa tekuni dan resapi bidangmu itu, agar kelak kamu menjadi ahlinya ahli di bidang itu. Ya, kamu pasti bisa!

4. Belajar Sabar

Mungkin saat ini hatimu sedang patah sejadi-jadinya, hancur berkeping-keping, berantakan, dan berserakan. Namun, saya percaya hal itu nggak akan lama bro. Ya, yang harus kamu lakukan hanyalah bersabar.

Tentu kamu sering mendengar pepatah yang bilang kalau “Dunia pasti berputar.” Ya, dunia itu layaknya roda yang berputar, kita nggak akan selamanya di bawah. Pasti akan ada masanya nanti kamu akan merasakan berada di atas. Untuk itu, sekali lagi belajarlah sabar.

5. Belajar Ikhlas

Kamu harus belajar ikhlas melepaskan semua dan menyerahkan semua urusan Kepada Yang Maha Kuasa. Sudahlah, ikhlaskan saja, kadangkala hati kita memang harus merasakan patah terlebih dahulu untuk mendapatkan yang lebih baik.

Yakinlah kalau semua sudah diatur sedemikian rupa oleh Sang Sutradara Alam. Karena itu, kamu harus belajar ikhlas menerima semuanya. Jangan pernah merasa kehilangan, wong ketika kita dilahirkan nggak membawa apa-apa kok. Ya, kan?

Baca Juga: Jangan Meninggalkan Apapun Kecuali Jejak

Akhirnya, dia sudah memutuskan untuk benar-benar pergi, menikah, dan tentu saja akan mempunyai anak. Sementara kamu... akan ada banyak hal indah: teman baru, hobi baru, dan bahkan pacar baru. Percayalah, kamu akan mendapatkan orang yang benar-benar menghargai keberadaanmu.

Mungkin cukup sekian pembahasan kali ini, silahkan baca juga: Tren Minum Kopi dan Dampak yang Ditimbulkan. Terima kasih banyak dan semoga bermanfaat.

0 Response to "Tips Anti Galau Buat Kalian yang Ditinggal Nikah Mantan Terindah"

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel